ID-Top-Selling-Product-Categories-on-Shopee

Table of Contents

Shopee membuka peluang sebesar-besarnya untuk publisher, termasuk influencer dan KOL untuk mempromosikan produk-produk rekomendasi mereka dalam bentuk konten berdasarkan selera followers mereka. Terlebih lagi, banyak dari produk tersebut yang termasuk dalam kategori produk terlaris di Shopee

Konten-konten kreatif dari publisher yang mengandung produk-produk populer dari Shopee, membawa traffic dan antusiasme yang sangat baik, dan juga mengakibatkan komisi yang besar serta sales yang baik ketika followers mereka meng-klik link affiliate mereka untuk membeli produk dari Shopee

Mari bergabung dengan partner affiliate Shopee

Dengan bergabung dengan Partner Affiliate Shopee di Involve, anda akan mendapatkan extra sales komisi hingga 9.1% dari kategori produk yang berbeda, untuk customer baru dan customer lama. Selama campaign-campaign populer seperti sales dua-digit (seperti 11.11, 12.12), anda bisa mendapatkan extra komisi hingga 60%. Setiap bulan, Affiliate partner Shopee bisa mendapatkan penghasilan antara RM2,000 sampai RM10,000. Penghasilan anda bisa jadi berbeda tergantung strategi marketing anda, konten, dan followers atau audience anda.

Di artikel ini, kami memaparkan kategori-kategori produk Shopee yang paling banyak menghasilkan konversi berdasarkan negaranya masing-masing – Malaysia, Indonesia, Filipina, Thailand dan Singapura – dari Januari sampai Oktober 2021.

Shopee Malaysia

ID-Shopee-MY-Total-Conversion-Index

Karena banyaknya customer yang memilih untuk tetap di rumah ketika pandemi, mereka membeli peralatan rumah tangga yang membuat mereka nyaman dan mempermudah urusan rumah tangga dengan harga terjangkau dan kualitas yang baik. Peralatan tersebut antara lain adalah perlengkapan dapur, ruang keluarga, kamar tidur dan ruang kerja. Secara lebih spesifik, handuk dan tempat penyimpanan untuk di dapur, bantal, gantungan baju, dan komponen – komponen DIY adalah peralatan rumah tangga yang menghasilkan sales terbanyak.

Masker wajah, hand sanitizer, pelembab bibir, pensil alis, dan sunblock adalah produk terpopuler dalam kategori Kesehatan dan Kecantikan (Health & Beauty).

Dalam kategori Elektronik, customers biasanya membeli Handphone holder, power bank, memory, kabel ties, anti gores dan laptop stand

Mie instan dalam kemasan paket dan snack adalah produk terlaris dalam kategori Groceries, sedangkan wanita biasanya membeli aneka ragam pakaian yang bisa dipakai untuk di rumah, casual untuk di outdoor dan untuk bekerja. 

Shopee Indonesia

ID-Shopee-ID-Total-Conversion-Index

Customer biasanya membeli produk make up dan skincare di Shopee, di toko official brand tersebut seperti Maybelline, Garnier, Dettol, Wardah dan Pixy.

Jaket sweater, hoodie, dan gaun panjang (long dress) adalah produk yang paling populer dalam kategori Busana Wanita di Shopee.

Selain itu, customer juga sering mengunjungi kategori Elektronik dan Peralatan Rumah Tangga untuk membeli pelembab udara, perabotan, wadah & penyimpanan, dan lap untuk dapur mereka.

Kategori Mainan & Hobi adalah salah satu kategori yang populer karena customer biasanya membeli makanan dan peralatan untuk hewan peliharaan mereka. Pop It Rainbow adalah produk dengan penjualan terbanyak karena mainan tersebut tengah populer sekarang. 

Shopee Filipina

ID-Shopee-PH-Total-Conversion-Index

Busana atasan dan dress wanita menghasilkan konversi yang lebih dalam kategori Busana Wanita.

Di kategori Peralatan Rumah Tangga, customer biasanya membeli kantong zip-lock, tempat penyimpanan dan gantungan agar barang-barang di rumah mereka lebih rapi dan menghasilkan banyak ruang.

Selain masker wajah sekali pakai, kebanyakan customer membeli peralatan make up mereka di toko official PINKFLASH, SACE LADY, dan FOCALLURE. 

Banyak juga customer yang telah membeli handphone Samsung Galaxy, Huawei, dan Oppo dengan harga diskon. Mereka juga membeli aksesoris untuk HP mereka seperti holders, pelindung layar, dan kabel USB.

Mainan dan beragam alat tulis menghasilkan sales sangat baik untuk publisher dalam kategori Mainan & Hobi.

Shopee Thailand

ID-Shopee-TH-Total-Conversion-Index

Kategori Peralatan Rumah Tangga memberikan sales terbesar karena customer biasanya membeli rak minimalis untuk penyimpanan mereka, membeli peralatan dapur dan barang-barang untuk projek DIY seperti pot tanaman.

Customer lebih memilih untuk membeli makeup dan skincare di toko official merek masing-masing di Shopee. Toko official seperti Maybelline, Garnier, Naturista, Plantnery dan La Roche-Posay adalah toko yang sering customer kunjungi.

Aneka ragam alat tulis untuk projek seni dan jurnalistik menghasilkan sales terbaik dalam kategori Mainan & Hobi.

Dalam kategori aksesoris handphone, customer biasanya membeli HP holder, laptop stand, case, dan pelindung layar untuk perangkat elektronik mereka.

Wanita biasanya membeli busana atasan untuk dipakai di situasi formal dan casual seperti ketika mereka sedang di rumah dan berpergian luar rumah.

Shopee Singapura

ID-Shopee-SG-Total-Conversion-Index

Tempat penyimpanan dan pelembab udara memberikan konversi terbesar dalam kategori Peralatan Rumah Tangga di Shopee.

Customer biasanya membeli kabel USB, pelindung layar dan holder untuk handphone mereka.

COSRX, SOMEBYMI, Perfect Diary dan The Ordinary adalah produk-produk makeup dan skincare terpopuler dalam kategori Kesehatan & Kecantikan.

Bra, celana dalam, dan kaus kaki adalah produk terlaris dari kategori Busana Wanita, sementara Crystals dan Pop It Rainbow adalah produk terbaik di kategori Mainan dan Hobi.

Kesimpulan

Di lima negara tersebut, Peralatan Rumah Tangga, Kesehatan & Kecantikan, Elektronik, Busana wanita dan Mainan & Hobi adalah kategori-kategori paling populer yang dibeli customer di Shopee. Mereka bahkan rela untuk membeli produk dengan kualitas terbaik yang bisa menghabiskan uang yang cukup banyak asalkan keinginan dan kebutuhan mereka dapat terpenuhi

Dengan melihat selera dari followers terhadap produk tertentu, publisher bisa membuat konten yang kreatif dan bermanfaat, serta sesuai dengan selera followers mereka. Menaruh dan menyebutkan produk-produk terlaris di konten mereka bisa membuat mereka menghasilkan sales dan konversi yang sangat baik di platform e-commerce, Shopee. 

Sudah temukan produk-produk terlaris di Shopee untuk dipromosikan di konten anda? Klik link dibawah ini untuk mendaftar sebagai Partner Affiliate Shopee di Involve.

Share this article