Jan Angelo: Mendapatkan Penghasilan Lebih Banyak dengan Tetap Otentik

Table of Contents

Betapa menyenangkannya jika bisa mendapat pemasukan sembari melakukan hal yang sukai di rumah? Inilah yang dilakukan Jan Angelo yang menghasilkan uang dengan mengulas produk perawatan kulit dari kamar tidurnya yang nyaman dan memposting ulasannya di channel YouTube-nya.

Saya mendapat kesempatan yang luar biasa untuk mewawancara Jan. Berikut adalah kisahnya:

Bagaimana Jan Mulai Mengulas Produk Perawatan Kulit

Jan memulai channel YouTube-nya tahun lalu saat masa karantina di tengah pandemi COVID-19. Ia menyadari bahwa tidak ada konten kreator di Filipina yang secara khusus berfokus pada ilmu di balik perawatan kulit.

“Saya adalah penggemar berat perawatan kulit, dan saya sadar bahwa tak banyak konten kreator perawatan kulit di Filipina yang sungguh-sungguh menekuni ilmu di baliknya,” kata Jan.

“Saya memutuskan untuk membuat konten di YouTube untuk membantu mereka yang mungkin tersesat atau baru mengenal dunia perawatan kulit. Saya ingin membuat konten yang bisa membantu mereka memutuskan apa yang terbaik bagi mereka, dengan format yang kasual dan mudah dicerna. Ternyata orang-orang menyukai hal ini!”

Jan-Angelo-YouTube-Channel
Channel YouTube Jan Angelo

Di videonya, Jan membuat dirinya berbeda dengan membahas diskusi yang cenderung tidak pernah dibicarakan dalam video-video ulasan perawatan kulit lainnya, seperti:

• Pentingnya perlindungan UV harian, terlepas dari rutinitas
• Berbagai rekomendasi produk untuk berbagai jenis kulit

Saat ini, ia memiliki lebih dari 70.000 pelanggan di YouTube! Membuat konten yang unik ternyata tak sia-sia!

Menghasilkan Pendapatan Melalui Involve Asia Vs. Mendapatkan Sponsor Produk

Menggunakan Involve Asia adalah cara yang baik untuk mendapatkan uang dari konten online. Jan menyebutkan bahwa banyak konten kreator bergantung pada sponsor dari brand untuk mendapatkan uang secara online “Meskipun cara ini cukup efektif, namun Marketing Afiliasi jauh lebih fleksibel dan memungkinkan pembuatan konten yang lebih otentik,” tambahnya.

Mendapatkan sponsor memang sangat bagus, namun ini bukan metode pilihan Jan karena:

• Konten kreator baru sering kali disponsori oleh merek-merek baru yang sulit dijual.
• Untuk konten yang disponsori, merek tertentu membatasi kreator untuk mengatakan hanya hal-hal positif tentang produknya, yang akan terdengar bias dan tidak otentik.

Karena Involve Asia menghubungkan Publisher seperti Jan dengan berbagai merek terkemuka, ia pun bisa dengan mudah memilih dan mempromosikan berbagai produk perawatan kulit dari berbagai merek di Filipina dalam satu platform yang memudahkan seperti di bawah ini:

Banyak Penawaran Kecantikan yang bisa dipromosikan Jan dari dashboard Publisher Involve Asia

Ulasan yang tidak bias akan menghasilkan kepercayaan dari para audiens, dan mereka mengunjungi channel-nya untuk mempelajari kebenaran yang jujur dan apa adanya tentang suatu produk. Dengan menambahkan tautan Involve Asia di deskripsi YouTube, para penonton pun lebih mudah untuk membeli produk jika mereka merasa bahwa produk ini adalah sesuatu yang mereka inginkan.

ITautan Involve Asia ditambahkan pada deskripsi di video YouTube, ULASAN PEMBICARAAN NYATA: Face Republic

Jika ada penonton Jan mengklik tautan Afiliasinya dan melakukan pembelian, Jan akan menerima persentase komisi dari penjualan tersebut, tanpa biaya tambahan bagi sang pembeli. Seluruh proses ini disebut Marketing Afiliasi.

Video favorit Jan yang paling ia banggakan

Jan melakukan hal berbeda dalam hal memilih Penawaran yang akan ia promosikan di videonya. Ia berkata, “Karena ini adalah bukti betapa fleksibelnya platform Involve Asia. Platform ini bekerja dengan mulus dengan konten yang saya buat.” Untuk setiap konten yang ia buat, ia bisa secara virtual membuat tautan afiliasi untuk hampir semua produk yang tersedia di Shopee, Lazada, dan Watsons di platform Involve Asia.

Dengan AdSense, Jan menerima pendapatan berdasarkan jumlah tampilan video dan klik pada iklan. Sementara itu, harga dari Advertiser bervariasi dengan rata-rata $0,18 per tampilan. Membangun lalu lintas ke channel YouTube-nya dan mendapatkan pemasukan via Iklan YouTube tidaklah mudah baginya. Karenanya, Marketing Afiliasi memberinya “jaring pengaman” untuk berinvestasi kembali di channel YouTube-nya. Saat ini, dengan skala audiens Jan, ia mampu menghasilkan 3.000 konversi per bulan dengan mudahnya.

Involve Asia Memberikan Jan Ide-ide Konten Baru & Aliran Pemasukan Baru

Involve Asia membantu Jan belajar lebih banyak tentang Marketing Afiliasi dan mendapat update tentang berbagai platform e-commerce terbaru.

Manajer akunnya, Mitchell Wong, membantu Jan terkait pertanyaan dan pemikiran apa pun tentang Marketing Afiliasi dan e-commerce. Ia berkata, “Saya terbantu dengan respons mendetail atas semua pertanyaan saya dan mengetahui hal-hal yang mereka tawarkan agar saya tahu jika ada sesuatu yang bisa saya promosikan di channel YouTube dan Instagram saya.”

Menurut pendapatnya, Marketing Afiliasi adalah gerbang untuk mendapatkan penghasilan sampingan yang konsisten dari konten online Anda. Dengan tautan afiliasi, para konten kreator bisa menjalin hubungan baik dengan audiens mereka. “Ini adalah cara untuk mengatakan “Saya mendukung Anda karena saya menyukai konten Anda.”,” katanya. “Anda harus memaksimalnya platform untuk Marketing Afiliasi dalam membuat konten.”

Poin-poin Utama

  1. Tentukan arah: Pilih topik yang Anda sukai dan ingin membahasnya tanpa henti
  2. Bangun audiens: Ciptakan konten unik yang menambahkan nilai bagi para pembaca Anda
  3. Masukkan Tautan Anda: Ke dalam konten Anda & bujuk audiens untuk mengkliknya
  4. Tetap Konsisten: Teruslah membuat konten yang efektif!
  5. Laba: Dapatkan & Ulangi

Siap menjadi bintang YouTube dan menghasilkan uang dari kegemaran Anda seperti Jan? Masuklah ke dashboard Anda dan lihat berbagai Penawaran baru yang menarik yang bisa mulai Anda promosikan:

Share this article